5 Keuntungan Berburu Tiket Kereta di Bukalapak

Sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan. Bulan suci bagi umat muslim dimana sebulan lamanya kita melakukan ibadah puasa. Akan tetapi banyak masyarakat yang rela antri untuk membeli tiket transportasi publik seperti tiket Kereta/Pesawat/Kapal dari jauh - jauh hari untuk mudik pada hari raya Idul Fitri. Salah satu alasannya adalah supaya tidak kehabisan tiket dan masih bisa bebas memilih tanggal keberangkatan.

Kereta api merupakan salah satu sarana transportasi darat yang sangat diminati karena cepat dan murah. Keunggulan lain dari kereta api adalah tersedianya banyak pilihan kereta, terutama untuk tujuan kota-kota besar. Di era modern seperti sekarang ini, apakah Kamu masih sering membeli tiket secara konvensional di loket-loket stasiun? Jika iya, wah berarti Kamu ketinggalan informasi. Sebab saat ini, reservasi tiket dapat dilakukan secara online. Salah satunya dengan melalui situs marketplace Bukalapak. Berburu tiket kereta api di Bukalapak juga ternyata lebih menguntungkan.

Seperti yang sudah kita ketahui, kelas kereta api saat ini ada empat macam antara lain; ekonomi, ekonomi AC, bisnis dan eksekutif. Di samping itu kereta api juga sudah semakin nyaman karena semua kelas termasuk ekonomi sudah dilengkapi dengan AC serta kamar mandi yang bersih. Jumlah penumpang yang sesuai tempat duduk dan ada larangan merokok di dalam gerbong. Perjalanan pun terasa lebih nyaman. Bila kamu telah menentukan pilihan dengan transportasi publik apa yang nanti akan kamu gunakan ketika mudik ke kampung halaman, baiknya kalian bisa mencoba pesan di Bukalapak. Karena tiket dapat dipesan 90 hari sebelum keberangkatan. Lantas, apa saja keuntungan membeli tiket kereta di Bukalapak:


1. Menghemat waktu

Sebelum dibuka sistem reservasi online, pasti akan terbayang-bayang betapa penuhnya stasiun dan panjangnya antrian loket pemesanan dan pembelian tiket kereta api. Terutama di periode tertentu seperti menjelang lebaran, natal, tahun baru, long weekend atau bahkan liburan sekolah. Antri di stasiun selain membuang waktu juga akan sangat melelahkan. Untungnya sekarang bisa reservasi tiket KA secara online melalui Bukalapak, jelas lebih hemat waktu dan nyantai karena hanya perlu browsing saja.

2. Dapat memilih tempat duduk

Bagi yang sudah terbiasa naik kereta, tentu ada posisi tempat duduk yang menjadi favorit, misalkan nomor tertentu, dekat jendela, dekat toilet, gerbong terakhir dan sebagainya. Keuntungannya membeli tiket kereta di Bukalapak adalah hal tersebut. Anda dapat memilih tempat duduk yang sesuai dengan keinginan Anda tersebut selama masih ada bangku yang tersedia. Jadi, siapa cepat dia dapat.

3. Ada banyak promo

Kelebihan lain membeli tiket di Bukalapak adalah ada banyak promo yang menarik seperti diskon yang biasanya ada pada saat menjelang long weekend atau libur panjang, lebaran dan akhir tahun. Tapi tak menutup kemungkinan ada promo menarik lain di luar periode-periode tersebut, jadi pastikan kamu berlangganan newsletter Bukalapak untuk memperoleh informasi mengenai promo yang sedang atau akan berlangsung. Seperti pertengahan bulan April lalu, Bukalapak menyediakan promo bebas biaya admin. Lumayan bukan?

4. Lebih nyaman dan aman

Berdesak-desakan di stasiun selain melelahkan, membuang waktu juga beresiko menimbulkan bahaya seperti pencopetan atau bertemu dengan calo. Karena kita tidak tahu manakah yang benar-benar calon pembeli tiket atau seorang pencopet jika di stasiun. Terlebih lagi jika kondisinya sedang benar-benar ramai. Jadi lebih baik pesan tiket kereta online saja.

5. Tak perlu takut tiket hilang

Jika membeli tiket di loket stasiun maka kamu hanya akan diberikan satu lembar tiket saja, tanpa ada copy-annya. Sehingga sangat beresiko hilang, rusak atau robek. Berbeda jika membeli tiket kereta di Bukalapak, sebab setelah pemesanan dan transaksi pembayaran selesai. Kamu akan memperoleh e-ticket yang dikirim ke alamat email yang kamu pakai ketika pemesanan tiket. Nantinya dalam e-ticket tersebut akan ada kode booking untuk mencetak boarding pass (semacam tiket fisik) pada stasiun keberangkatan. Jadi resiko tiket rusak atau hilang dapat dihindari.

Gimana, gampang kan untuk berburu tiket kereta di Bukalapak? Sekarang jaman canggih jadi gak usah susah - susah ngantri. Cukup online semuanya menjadi lebih mudah. Mumpung tanggal segini, yuk cuss ke Bukalapak untuk pesan tiket, sisanya kita tinggal khusuk menjalankan ibadah puasa. Setelah itu, kita gak pusing lagi berburu tiket kereta. Karena tiket sudah ditangan jadi tinggal jalan saja ke kampung halaman, bertemu keluarga serta silahturahmi.

No comments

Silahkan tinggalkan komentar kamu, tapi plis banget ya pergunakan bahasa indonesia yang baik dan membangun. Mohon maaf juga harus di moderasi biar gak ada yang spam. Happy Comment ^^~