Hanamiers, liburan sekolah udah di depan mata nih!
Masih bingung mau ajak anak-anak ke mana tahun ini? Kalau staycation di hotel dan jalan-jalan ke mall udah terlalu sering buatmu, gimana kalau sekarang coba pengalaman baru yang beda dari biasanya? Sesuatu yang seru, mewah, tetap ramah anak dan pastinya halal-friendly. Yap, jawabannya adalah: liburan bareng Genting Dream Cruise dari StarDream Cruises!
Bayangin deh, pagi-pagi buka jendela langsung disuguhi pemandangan laut luas tanpa batas. Anak-anak semangat mau main air, kamu bisa ngopi santai di balkon kabin. Siangnya nikmatin makan enak di restoran halal, malamnya nonton pertunjukan kelas dunia, dan sebelum tidur... lihat bintang-bintang dari dek kapal.
Kedengarannya kayak mimpi ya? Tapi ini bisa banget jadi kenyataan, bahkan mulai dari harga 3,1 juta/orang saja loh dan yang paling bikin happy lagi: anak-anak di bawah 12 tahun GRATIS!*
Kurang seru apa coba?
Nah, biar kamu nggak ketinggalan momen seru ini, yuk kenalan lebih dalam dengan Genting Dream dan promo spesialnya!