Indonesia Darurat Asap, Rumah Zakat berangkatkan Armada Logistik dan Mobil Oksigen


Mami Sedih deh setiap kali mendengar berita tentang Kebakaran Hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi di beberapa wilayah di Indonesia. Apalagi dampaknya sangat buruk bagi kesehatan masyarakat. Sedangkan menurut Informasi dari BMKG kondisi udara di kota Pekanbaru, Sampit dan Palembang sudah memasuki status bahaya. 

Ternyata kemarau panjang tak hanya berdampak pada kekeringan dan kekurangan air bersih saja, nyatanya berisiko juga pada kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Berdasarkan data BNPB, hingga 14 September 2019, karhutla terparah dialami oleh 6 provinsi, yaitu Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sumatera Selatan, Jambi, dan Riau. 

Yuk, Cek Rumah Makan yang Bersih dan Sehat dengan GERMAS PAS


Belakangan ini sering terjadi kasus masyarakat yang keracunan akibat konsumsi makanan. Entah itu makanan catering, Rumah Makan/Restoran atau jajanan luar. Mami sendiri, memang agak susah ya membedakan Rumah Makan yang bersih dan tidak. Karena kita tidak tahu bagaimana kondisi dapurnya. Boleh jadi Restorannya bagus ternyata keadaan dapurnya tidak sesuai dengan SOP yang sudah ditentukan. 

kemeriahan event Agustusan di Mall yang paling sabi di kota Cibinong


Hulaa.. setelah curhatan mami tentang kasus bullyingnya Hana. Yuk, rehat sejenak dari topik yang bikin sedih hati -jiwa-raga *halah.

Jadi…. Sudah pada tau kan, bahwa rumah mami itu lumayan dekat sama Mall yang paling sabi di kota Cibinong. Yep! Cibinong City Mall. Mall yang happening banget karena event - eventnya yang kece badai, merangkul semua usia. Mulai dari yang muda hingga kakek-nenek. 

Gak percaya? 

Tengok aja event bulan Agustus kemarin. Cibinong City Mall memiliki serangkaian event kece; mulai dari tanggal 15 Agustus ada Giant Flag National Parade, lanjut tanggal 17 Agustus-antik asri tanpa plastik & Tribute to Indonesia Concert by City Mall Raising Star, kemudian 22 Agustus senam bareng “body combat” Bersama Celebrity Fitness, 24 Agustus Citymall dance war dan Meet and Greet pemain film Gundala, tanggal 25 Agustus ada Bogor Youth Health Celebration Day, lanjut event “dokter bicara goes to mall by kisi fm tanggal 30 agustus, di tutup dengan event Kids Traditional Dance Competion pada 31 Agustus 2019. Tiap minggu ada aja eventnya yekan, sangat menggoda sekali. 

Pentingnya Mengenalkan Self Awareness dan Memberikan pengalaman Positif pada anak


Seminggu terakhir ini mami nggak bisa tidur nyenyak, pasalnya Hana terkena kasus bullying disekolahnya. Lebih tepatnya sama teman sekelasnya yang berbeda gender. Sedih-shock-kaget mendengar hal itu. Kok bisa?, sekelebat pikiran buruk terus bermain dalam imajinasi, dan karena hal itu juga yang membuat mami jadi susah tidur. 

Hana baru saja menjadi siswa Sekolah Dasar di salah satu sekolah swasta islam di kota Depok. Sekolah yang menitikberatkan terhadap ajaran agama islam di setiap pelajarannya. Mami memilih sekolah ini karena sesuai dengan visi dan misi mami juga papi. Sistem belajar di sekolah Hana ini memiliki metode active learning dan konstektual learning, Bahasa pengantarnya menggunakan Bahasa inggris. Memiliki sederatan program yang memang khusus untuk meningkatkan kemampuan siswanya secara individu. seperti kegiatan unit activities yang wajib diikuti oleh seluruh siswa; kegiatan meronce, olah vocal, menari, clay dan sebagainya. Menurut sekolahnya Hana, setiap anak itu hebat dibidangnya masing – masing, jadi memang sekolah ini tidak terlalu fokus terhadap akademis tapi fokusnya kepada minat dan bakat siswanya. 

Ingin meningkatkan Quality Time Bersama anak?, Yuk, ikuti games seru ini.


Hai Hanamiers, Setiap tanggal 23 Juli, Indonesia memperingati Hari Anak Nasional. Hal itu sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 1984 tanggal 19 Juli 1984.

Anak merupakan cikal bakal bangsa yang melahirkan generasi penerus untuk menggapai cita-cita perjuangan negara. Bahkan, anak merupakan sumber daya manusia bagi pembangunan nasional ke depannya. Masa depan bangsa dan negara berada di tangan anak. Apabila anak baik dalam kepribadiannya, maka dapat berpengaruh terhadap bangsa, begitu juga sebaliknya. Jika anak buruk, maka akan bobrok pula kehidupan bangsa di masa yang akan datang.